Komunikasi lebih mudah dengan Menu Submit Ticket
Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Di website care.rumahzakat.org ini, kami menggunakan istilah 'tiket' untuk setiap pertanyaan/keluhan/maupun saran yang Anda sampaikan. Setiap tiket yang Anda kirim akan ditandai dengan nomor untuk memudahkan kami melakukan pelacakan progress statusnya, apakah sudah selesai, masih dalam investigasi, atau perlu dieskalasi ke cabang lain maupun kantor pusat Rumah Zakat.
Sebelum Anda mengirim tiket, mohon perhatikan beberapa hal berikut ini:
- Pastikan Anda sudah melakukan Login bagi donatur Rumah Zakat ataupun Register bagi calon donatur dan Validasi email. (Langkah-langkah register silahkan lihat pada artikel yang berjudul Registrasi ke website Service Rumah Zakat)
- Login ke website care.rumahzakat.org dengan cara memasukan username dan password dan klik menu Submit Ticket pada sidebar atas.
- Pilih Layanan yang sesuai dengan pertanyaan atau saran yang ingin Anda sampaikan.
- Pilih Kantor yang sesuai dengan pertanyaan atau keluhan Anda apabila Anda ingn mengkhususkan pada kantor tertentu atau pilih Kantor Pusat untuk pertanyaan atau saran yang general sifatnya.
- Pilih Prioritas yang sesuai dengan tingkat urgensi dari pertanyaan dan keluhan Anda. Adapun pilihan prioritas yang dapat dipilih adalah sebagai berikut:
Normal :bila tiket Anda berupa pertanyaan, saran, maupun masalah yang tidak memerlukan penanganan mendesak.
Medium :bila tiket Anda memiliki kepentingan untuk didahulukan dari normal tapi tidak terlalu mendesak.
High :bila tiket Anda sangat membutuhkan penanganan mendesak dan membutuhkan jawaban atau penanganan yang cepat.
- Ketik Subject dari pertanyaan atau keluhan Anda yang mewakili isi tiket Anda. Mohon buat subject yang pendek dan langsung mengenai inti permasalahan.
- Ketik pertanyaan atau keluhan Anda beserta semua detilnya pada kotak pesan, selengkap mungkin. Isi tiket yang lengkap akan mempermudah petugas kami memahami pertanyaan atau keluhan yang Anda sampaikan sehingga solusi yang diberikan juga tepat. Hal ini juga membantu mengurangi durasi penanganan tiket sehingga masalah lebih cepat diselesaikan.
- Bila Anda melampirkan dokumen tambahan silahkan untuk mengupload dokumen tambahan (foto, scan invoice, dsb), maksimum ukuran file yang dapat dilampirkan per tiket adalah 8MB. Untuk lampiran foto dari Handphone seperti Blackberry, mohon untuk memilih ukuran lampiran yang kecil. Lampirkan dokumen tambahan dengan cara klik Add File di bagian bawah message box.
- Tinjau ulang isi tiket Anda, jika sudah lengkap dan sesuai dengan yang Anda inginkan, klik tombol Kirim.
Jika Anda sudah pernah mengirimkan ticket, maka semua histori ticket Anda akan kami simpan di bawah tombol 'My Tickets' dilengkapi dengan status masing-masing.
- Open : ticket dengan status Open artinya tiket tersebut sudah masuk ke antrian tiket dan menunggu ditanggapi oleh staff kami.
- In Progress : ticket dengan status In Progress artinya tiket tersebut sudah ditanggapi oleh staff kami dan sedang dalam proses investigasi dan belum diberikan solusi
- Closed : ticket dengan status Closed artinya tiket tersebut sudah ditanggapi oleh staff kami dan sudah diberikan solusi atas masalah/pertanyaan yang Anda ajukan.
TIPS :
- Bila Ticket yang Anda kirimkan sudah berstatus Closed. Anda masih dapat memberikan tanggapan kembali di nomor ticket yang sama apabila Anda merasa masalah tersebut belum terselesaikan.
- Bila Anda tidak menerima tanggapan lebih dari 24 jam untuk ticket yang sudah Anda kirim, jangan mengirimkan ticket baru dengan deskripsi masalah yang sama persis dengan ticket sebelumnya. Silahkan reply kembali pada nomor ticket yang sama. Website ini memiliki mekanisme antrian ticket di mana ticket yang dikerjakan oleh petugas kami diatur menurut waktu penerimaan ticket. Sehingga, meskipun Anda mengirimkan lebih dari 1 ticket, tetap ticket pertama yang akan dikerjakan oleh petugas kami.
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh