Wakaf Kebun Produktif Jambu Kristal Berdayakan Warga di Bogor
Lahan memang sudah menjadi kendala khususnya di kota besar seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, dan kota lainnya. Lahan kebun berubah menjadi rumah atau gedung dan jika pun ada, banyak yang menjadi lahan kosong tak terurus. Padahal jika lahan yang ada dikelola dengan optimal, ini bisa menjadi solusi untuk mengangkat ekonomi umat.
Wakaf hadir sebagai instrumen syariah untuk meningkatkan taraf hidup orang banyak. Wakaf Kebun Produktif Jambu Kristal adalah salah satu program wakaf dari Rumah Zakat yang terletak di kota Bogor. Sehari-hari kebun dikelola oleh masyarakat sekitar untuk mengurus dan merawat tanaman jambu. Saat ini lahan wakaf ditanami 500 pohon jambu kristal yang dipanen sekitar bulan Juli-Agustus dalam setahun dan memberdayakan 12 kepala keluarga yang bermukim di sekitar lahan wakaf.
Wakaf kebun produktif membuka lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat yang sebelumnya kerja serabutan atau menjadi kuli bangunan. Pemberdayaan lain dilakukan dengan mengadakan kegiatan posyandu bagi anak-anak dan warga manula untuk pemeriksaan kesehatan rutin.
Mari berdayakan lebih banyak lagi dengan tunaikan wakaf kebun produktif.
Link wakaf : https://
Gelombang wakaf, gerakan kebaikan bagian dari Rumah zakat dan rumah wakaf.
www.gelombangwakaf.id
#wakaf #GelombangWakaf #RumahZakat #berdaya #pemberdayaan #kebunproduktif #wakafkebun #wakafkebunproduktif #wakafproduktif #wakafuntukumat #wakaflahan #wakaftanah