KEISTIMEWAAN SEDEKAH DI HARI JUM’AT
Meraih Ridho Allah SWT adalah sebuah tujuan utama kita dalam melakukan ibadah. Jika Allah telah Ridho kepada kita, maka kita akan senantiasa meraih kasih sayangnya dengan sifat Rahman dan RahimNya.
Limpahan pahala akan senantiasa Allah berikan kepada orang-orang yang melakukan ibadah dengan ikhlas. Limpahan pahala juga Allah janjikan kepada orang-orang yang bersedekah di hari Jum’at.
Tidak perlu menunggu hari baik untuk berbuat baik. Tapi jika hari baik kita temui kembali apa salahnya untuk berbuat baik lebih banyak dari biasanya.
Hari baiknya umat muslim adalah hari Jum’at. Abu Hurairah meriwayatkan, Rasulullah bersabda:
“Allah telah memalingkan orang-orang sebelum kita untuk menjadikan hari Jumat sebagai hari raya mereka, oleh karena itu hari raya orang Yahudi adalah hari Sabtu, dan hari raya orang Nasrani adalah hari Ahad, kemudian Allah memberikan bimbingan kepada kita untuk menjadikan hari Jumat sebagai hari raya, sehingga Allah menjadikan hari raya secara berurutan, yaitu hari Jumat, Sabtu, dan Ahad. Dan di hari kiamat mereka pun akan mengikuti kita seperti urutan tersebut, walaupun di dunia kita adalah penghuni yang terakhir, namun di hari kiamat nanti kita adalah urutan terdepan yang akan diputuskan perkaranya sebelum seluruh makhluk.” [HR. Muslim]
Tunggu apa lagi? Mari kita lakukan amalan terbaik kita di hari Jum’at dan di bulan Ramadhan ini.
. “Sedekah itu dilipat gandakan pahalanya pada hari jumat (yakni bila sedekah itu pada hari jumat maka pahala berlipat ganda dari lain-lain hari.” (HR. Abi Syaibah)
Semoga Allah selalu melindungi dan membalas setiap kebaikan yang kita lakukan karenaNya.
Transfer Sedekah :
BNI Syariah 155 555 5589
Mandiri 132000 481 974 5
Konfirmasi transfer via WA Center di 0815 7300 1555
Link Sedekah: https://sharinghappiness.org/mari-berinfaq
http://www.rumahzakat.org
#ramadhan #ramadan #ramadhankareem #ramadhan2019 #ramadhan2018 #ramadhan2017 #marhabanyaramadhan #ramadhan2016 #rinduramadhan #ramadhaniscoming #ramadhanremindering #ramadhanmubarak #ramadhanberdaya #rumahzakat #ramadhanbersamarumahzakat #sayaberdaya