News

BAGAIMANA JAGA KESEHATAN MENTAL SAAT PANDEMI?

Blog Single

Pandemi virus Corona tidak hanya mengancam kesehatan fisik, namun juga kesehatan mental setiap individu. Bagaimana cara mengatasi gangguan kesehatan mental yang dapat muncul?

Pertama, lakukan aktivitas fisik seperti olahraga ringan, seperti lari kecil atau lompat di tempat, dengan begitu tubuh akan memproduksi hormon endorfin yang dapat meredakan stres.

Lalu, konsumsi makanan bergizi, bukan hanya untuk menjaga kesehatan tubuh, asupan nutrisi yang cukup juga dapat menjaga kesehatan mental, baik secara langsung ataupun tidak.

Selanjutnya, hentikan kebiasaan buruk! Ingat, kebiasaan buruk seperti merokok dan mengonsumsi minuman beralkohol dapat mengganggu kesehatan fisik maupun mental Anda.

Buatlah rutinitas sendiri, misalnya memasak, membaca buku, atau menonton film. Selain meningkatkan produktivitas, kegiatan tersebut juga dapat menghilangkan rasa jenuh.

Bijaklah memilah informasi secara kritis dan bijak. Dapatkan informasi mengenai pandemi virus Corona hanya dari sumber yang terpercaya.

Terakhir jangan lupa untuk tetap menjaga komunikasi dengan keluarga dan sahabat, baik melalui pesan singkat, telepon, atau video call. Kamu bisa menceritakan kekhawatiran dan kecemasan yang dirasakan.

Sahabat, rasa takut dan cemas memang normal dirasakan selama masa pandemi seperti ini. Namun, cobalah untuk selalu berpikir positif dan bersyukur.

Sumber : alodokter.com

www.rumahzakat.org

#Inspirasi #RZInspirasi #PahlawanKebahagiaan #RumahZakat #BahagiaBersama

Share this Post: