News

IBU ROHATI SUKSES MENJADI PETERNAK ENTOK BERKAT BANTUAN ZAKAT

Blog Single

Bersandar Rohati di tiang depan rumahnya, bersamaan menikmati teduhnya suasana sore Indramayu. Setiap hari perempuan berusia 56 tahun ini memulai harinya dengan membuat lontong pesanan tetangga, memberi makan entok-entoknya, dan melakukan pekerjaan rumah tangga lain. Baginya usia tidak pernah membatasi melakukan berbagai aktivitas.

Menjadi peternak entok sudah dilakoni perempuan kelahiran Indramayu tersebut sejak 15 tahun lalu. Hanya saja karena faktor modal yang terbatas ia pun sempat berhenti dari profesi tersebut. Baru pada tahun 2016 Rohati mendapat kesempatan menjadi peternak entok setelah ada bantuan dari Rumah Zakat.

“Alhamdulillah setelah saya mendapat bantuan modal usaha berupa bibit dan sarana usaha dari Rumah Zakat dan monitoring dari Fasilitator Desa Berdaya, ternak entok saya makin berkembang. Setiap dua sampai tiga bulan ada penjualan di atas Rp1.500.000,” tutur Rohati.

Rohati merupakan penerima manfaat yang paling sukses dalam ternak entok dibanding dengan yang lain. Pengalamnya berternak entok selama belasan tahun membuat ia mempunyai teknik dan metode tersendiri dalam berternak entok yang dilakukan secara otodidak.

Alhamdulillah, Zakat anda bermanfaat untuk membantu para peternak desa untuk terus berdaya dan bahagia.

Sahabat, yuk terus berkontribusi dalam upaya memberdayakan Masyarakat di seluruh Desa Berdaya yang ada di Indonesia #SaatnyaTumbuhBersama
Link Zakat : https://www.rumahzakat.org/l/ringanberzakat/

Transfer Zakat :
BCA 094 301 6001
Mandiri 132000 481 974 5
Bank Syariah Indonesia (BSI) 701 551824 8

Konfirmasi transfer via WA Center di 0815 7300 1555

#RumahZakat #CeritaKebahagiaan #Pemberdayaan #Zakat #DesaBerdaya #SaatnyaTumbuhBersama #DimulaiDariKita #PeternakEntok #Indramayu #DesaBerdayaTegalurung

 
Share this Post: