News

APAPUN PROFESIMU ZAKATNYA TETAP 2.5%

Blog Single

Sahabat, apapun profesinya, hendaklah kita jangan lupa untuk tunaikan kewajiban zakatnya. Karena dalam harta kekayaan yang dititipkan Allah kepada kita ada hak orang lain tidak banyak, hanya 2,5 %.

Ada baiknya zakat dibayarkan sesegera mungkin karena jika ditunda, khawatir terjadi hal-hal yang tidak diinginkan yang membuat tidak sempat membayar sama sekali.

Sahabat, mari jangan ragu untuk tunaikan kewajiban yang satu ini, Allah menjamin harta yang kita miliki tidak akan berkurang karena ditunaikan zakatnya, tapi justru akan bertambah keberkahannya.

Salah satu landasannya ada pada Q.S Al-Baqarah ayat 267 berikut:
“Wahai orang-orang yang beriman! Infakkanlah sebagian dari hasil usahamu yang baik-baik dan sebagian dari apa yang Kami keluarkan dari bumi untukmu. Janganlah kamu memilih yang buruk untuk kamu keluarkan, padahal kamu sendiri tidak mau mengambilnya melainkan dengan memicingkan mata (enggan) terhadapnya. Dan ketahuilah bahwa Allah Maha kaya, Maha Terpuji”.

Masih bingung tentang zakat penghasilan?

Tanya aruma lewat kolom komentar aja yuk.

Tunaikan Zakat untuk bahagiakan Indonesia #DimulaiDariZakatKita

Link Zakat>> https://www.rumahzakat.org/I/ringanberzakat/

#KebahagiaanIndonesia #DimulaiDariKita #RumahZakat #EdukasiZakat #JanganInsecure #Bersyukur #ZakatPenghasilan

Share this Post: